Skip to content

Penerapan Teknologi Informasi dalam Kegiatan Ubinan oleh Mahasiswa Magang Industri Prodi Informatika UPGRIS

Semarang, 29 April 2025

Mitra : Badan Statistik (BPS) Kabupaten Pati

Sebagai bagian dari program magang industri, mahasiswa Informatika Universitas PGRI Semarang, yaitu Moh Ferdio Arifianto Saputro (22670077) dan Febriana Viona Tina Sukma Ayu (22670055), menjalani pembelajaran langsung di BPS Pati dengan fokus utama pada kegiatan ubinan.

Ubinan merupakan metode pengukuran produktivitas tanaman dengan cara menghitung hasil panen dalam satuan luas tertentu, yang kemudian digunakan untuk memperkirakan produksi pertanian di wilayah yang lebih luas. Sebelum turun ke lapangan, mahasiswa mendapatkan pengarahan dari pegawai BPS Pati terkait tata cara pelaksanaan ubinan, mulai dari teknik pengambilan sampel, penggunaan alat ukur, hingga pendataan hasil ubinan menggunakan aplikasi digital yang telah disediakan.

Selain itu, mahasiswa bersama pegawai (Pak Karyadi) melakukan pengecekan terhadap alat- alat yang akan digunakan, seperti alat ukur luas lahan, timbangan hasil panen, hingga perangkat mobile untuk pencatatan data ubinan berbasis aplikasi. Kegiatan ini mengajarkan mahasiswa untuk menerapkan kemampuan akademik (kognitif) dalam memahami konsep pengukuran statistik di bidang pertanian, serta melatih keterampilan psikomotorik mereka saat terlibat langsung dalam pengambilan dan pengolahan data.

Melalui praktik ubinan ini, mahasiswa tidak hanya mengenal teknik pengumpulan data
pertanian, tetapi juga memperoleh pengalaman nyata dalam pemanfaatan teknologi informasi
di bidang statistik. Ini menjadi bekal berharga bagi mahasiswa dalam memahami tantangan di
dunia kerja, khususnya di bidang Teknologi Informasi yang mendukung proses digitalisasi
data industri.

Dokumen Kegiatan